Serial Port Lister adalah sebuah program aplikasi mini yang berfungsi untuk menampilkan daftar port serial yang tersedia pada sistem komputer dengan sistem operasi Windows. Program ini mengambil daftar serial port dari System Registry. Dengan program ini, kita bisa menampilkan daftar port serial tanpa harus memanggil atau membuka program Device Manager.
Serial Port Lister kami buat menggunakan Lazarus 1.8.4 / Freepascal 3.0.4. Sebagai alternatif dari Delphi, Lazarus/Freepascal, menurut saya, sangatlah bagus. Selain gratis, kita bisa memilih versi yang sesuai dengan kemampuan komputer kita.

Enumerasi dan Registry
Pada sistem komputer masa kini, sudah tidak ada (kalau ada pun sudah sangat jarang) komputer yang memiliki port serial. Yang tersedia hanyalah port USB dan Ethernet. Oleh karenanya, untuk dapat berkomunikasi menggunakan protokol Serial RS232, maka diperlukan rangkaian konverter USB-to-Serial.
Boar Arduino misalnya, menggunakan rangkaian konverter USB-to-Serial yang dibuat menggunakan mikrokontroler AVR ATmega16U. Dan board Arduino clone kebanyakan menggunakan CH340/341 sebagai konverter USB-to-Serial.
Ketika sebuah piranti USB ditancapkan pada port USB, maka WIndows akan melakukan proses yang disebut sebagai enumerasi. Melalui proses ini, Windows akan berusaha mengenali identitas piranti USB tersebut beserta data-datanya (descriptor).
Setelah dikenali, maka Windows akan mengaktifkan driver yang cocok untuk piranti tersebut. Jika belum ada driver yang dipasangkan untuk piranti tersebut, maka Windows akan meminta user untuk melakukan instalasi driver.
Jika dikenali dan driver sukses dijalankan, maka piranti tersebut akan dicatat dalam System Registry. Program Serial Port Lister membaca data Registry tersebut dan menampilkannya pada form tampilan.

Untuk mencari nomor port serial, program akan mencari data pada HKEY_LOCAL_MACHINE. Setelah mendapatkan nomor port, selanjutnya program mencari nama lengkap dari masing-masing port serial yang terdaftar (FriendlyName). Untuk mencari nama tersebut, program mencari pada HKEY_LOCAL_MACHINE\SYSTEM\CurrentControlSet\Enum.

Nah, demkianlah prinsip kerja program Serial Port Lister. Saya yakin prinsip kerja pendeteksiannya berbeda dengan Device Manager karena Device Manager dapat mendeteksi adanya piranti baru yang ditancapkan secara spontan. Ini membutuhkan pemrograman yang lebih sulit.
Saya sudah mencoba mempelajari fitur Device Hotplug Event Notification yang disediakan oleh library LibUSB. Tapi saya belum mencobanya dalam program.
Serial Port Lister juga dilengkapi dengan TIMER untuk mengupdate daftar secara regular dengan interval tertentu. Fitur ini kami beri nama Refresh Interval. Nilai defaultnya adalah 10 detik.


Nah, jika Anda sering menggunakan piranti dengan USB-to-Serial, maka program Serial Port Lister pastinya sangat bermanfaat bagi Anda. Yaah, setidaknya Anda tidak perlu membuka Device Manager. Hehehe.
Download Serial Port Lister
Bagi Anda Penggemar Aplikasi Mini Berkualitas, Anda dapat mengunduh program Serial Port Lister menggunakan link dibawah ini. Kecil kok, gak sampai 1MB.
SerialPortLister.zip (~776 KB)
Download juga secara GRATIS program aplikasi mini berkualitas lainnya:
SMD Resistor Calculator 3/4-Digit & EIA-96
Ceramic/Mylar Capacitor Calculator
Pelatihan Privat Pemrograman dan Pembuatan Program
Kami melayani Pelatihan Privat Pemrograman dan Pembuatan Program Aplikasi menggunakan Lazarus/Freepascal dan C.
Kami juga melayani Pembuatan Sistem dan Pemrograman Mikrokontroler berbasis Arduino, 8051 dan AVR.
Hubungi kami melalui Whatsapp 0882-3560-7047.
Selamat belajar. Selamat berkarya.